Assalamu'alaikum ! welcome to Media Pendidikan.| Contact | Register | Sign In

Perencanaan Sarana Ibadah Di Rumah


Fungsi rumah yang utama adalah untuk bertempat tinggal, melindungi dari berbagai kemungkinan buruk akibat cuaca, iklim dan dari keadaan yang mengancam (binatang dan pencurian). Tetapi berkembangnya peradaban dan kebutuhan manusia memungkinkan kebutuhan lain atas fungsi rumah ini yaitu kebutuhan akan rohani, sehingga diperlukan ruang khusus untuk sholat. Terutama sholat sunah.
Keberadaan mushola dirumah ini janganlah meniru keberadaan masjid ditempat-tempat umum sebut saja di Mall. Sungguh ironi dan memprihatinkan, keberadaan tempat ibadah ini....terpencil, sulit dijangkau...terkesan kumuh.
Hanya pesan moral saja semoga penempatan mushola di rumah mendapat tempat yang layak.
Bagi umat muslim, sholat merupakan ibadah yang wajib dijalankan. Ditambah kegiatan ibadah yang lain seperti membaca Al Quran dan lain sebagainya. Namun banyak diantara kita tidak mengalokasikan sebuah ruangan dirumah dengan dekorasi yang tepat untuk mendukung kegiatan ibadah tersebut. Padahal dengan desain dan dekorasi yang benar, aktifitas ibadah dirumah dapat menjadi lebih khusuk.

Sebelum membangun mushola dirumah, ada beberapa hal yang harus diperhatikan, diaantaranya : 

MEMPERLIHATKAN UKURAN
Hal pertama yang perlu Anda perlihatkan adalah ukuran luas mushola. Ukuran minimum yang baisa digunakan 70 cm X 140 cm untuk satu orang. Jika Anda ingin mendesain tiga shaf dengan peruntukan 3 orang per shaf maka ukuran ruangan yang diperlukan sekitar 2,5 X 4 m.
MENYESUAIKAN ARAH KIBLAT
Arah mushola disesuaikan dengan arah kiblat agar penggunaan ruangan menjadi lebih efektif. Anda bisa menutup dengan dinding yang permanen agar aktifitas sholat dapat berlangsung lebih khusuk. Namun Anda juga bisa menggunakan sebuah partisi ruangan dirumah Anda dan juga arah kiblat sholat.
FURNITURE
Rak atau lemari tempat penyimpanan peralatan ibadah sebaiknya ditempatkan di area yang mudah dijangkau. Lemari minimalis dengan model yang simpel dengan pilihan yang tepat.
MENYESUAIKAN WARNA
Warna interior ruangan mushola sebaiknya dipilih warna yang dingin dan menyejukkan mata. Contohnya warna hijau muda, kre, biru muda, salem dan warna-warna pastel. Jangan menggunakan warna-warna yang terang dan panas. Jika Anda ingin memadupandankan warna, pilihlah warna yang senada atau netral dan jangan memilih kombinasi warna yang kontras.
MEMILIH KARPET
Anda bisa memilih sajadah yang tebal agar proses ibadah sholat terasa nyaman. Anda bisa juga menggelar sebuah karpet tebal lebih dahulu di bawah permukaaan sajadah. Motif dan pola karpet sebaiknya yang polos.
TATA CAHAYA
Tata cahaya ruangan mushola juga perlu dilihatkan. Pencahayaan yang cukup dan juga tidak berlebihan.
MEMBERIKAN PENGHARUM
Hadirkan kenyamanan dalam ruangan mushola dengan menyebarkan aroma wewangian.
Share this article now on :

Post a Comment